Seputar Kehamilan Anda

Kehamilan adalah masa terjadinya perubahan yang besar - diperlukan sejumlah penyesuaian fisik, emosional, dan sosial bahkan sebelum bayinya lahir.Pertama-tama pasangan harus berurusan dengan gagasan menjadi orang tua kemudian dengan kenyataan mengenai kehamilan karena tubuh wanita berubah untuk mengasuh dan membesarkan anak.

Kehamilan

Seputar Kehamilan Anda


Waktu kehamilan ini bisa jadi waktu yang sangat emosional, seringkali positif, tetapi sangat wajar ketika Anda merasa khawatir, bahkan sedih dan takut, misalnya kelebihan atau kehilangan bentuk tubuh atau kebebasannya.

Tahap Nyata Kehamilan

Perubahan yang menyertai kehamilan mulai dengan perubahan fisik yang tak kentara, meskipun banyak wanita secara naluriah mengetahui bahwa mereka sedang hamil pada saat setelah terjadi pembuahan.Tetapi akhirnya perubahan ini menjadi sangat besar.

Banyak organ dan sistem tubuh, termasuk organ pelvis dan payudara, jantung dan pembuluh darah ( sistem kardiovaskuler ), sistem kekebalan ( sistem imun ), dan sistem beberapa hormon beradaptasi dengan nyata.Perubahan ini dibagi menjadi tiga fase yang berbeda atau trimester .Masing-masing sekitar tiga bulan, sampai terjadinya kelahiran antara 38 sampai 42 minggu.

12 Minggu Pertama

Trimester pertama, sampai 12 minggu dicirikan dengan sejumlah gejala yang familiar, termasuk merasa lemas, mengidam ( morning sickness ), sakit dan nyeri dan rasa kecap berubah ( hambar ).Bayi berkembang sangat pesat pada waktu ini dan tumbuh dengan cepat, meskipun mereka akan tetap kecil secara relatif dan kurang berkembang sampai trimester kedua.Hampir semua keguguran terjadi dalam minggu-minggu ini, sehingga banyak orang memilih untuk tidak mendiskusikan kehamilannya sampai trimseter pertama terlewati.Selama masa ini, beberapa wanita mungkin merasa tidak enak badan atau mungkin gembira tentang kehamilannya, dan hanya sedikit tanda yang terlihat dari kehamilannya yang mendorong pasangan untuk merencanakan satu anggota keluarga baru.

Banyak wanita sedapat mungkin memilih gaya hidup sehat selama kehamilan, seperti berhenti merokok dan mengurangi alkohol serta asupan kopi.

Persiapan Untuk Bayi

Trimester kedua kehamilan seringkali merupakan waktu yang stabil.Gejala yang menjengkelkan pada trimester pertama biasanya sudah terlewati dan meskipun terjadi perubahan badan yang lain, mereka biasanya tidak merepotkan dan bisa menggembirakan, khsusnya selama tiga bulan atau lebih, bayi yang tumbuh mulai tampak menonjol.Juga pada tahap ini seorang ibu biasanya bisa merasakan bayinya mulai bergerak.

Di dalam uterus bayi mulai memperlihatkan bentuk manusia kecil dan tumbuh sangat cepat, meskipun kecepatan tumbuhnya umumnya melambat setelah bulan keempat.Untuk ibu akan terjadi perubahan kulit, kemudian pembesaran payudara dan seringkali ia merasa penuh energi dan relaks.Trimester ini mungkin merupakan waktu yang tepat untuk mempersiapkan kedatangan bayi, termasuk bersama-sama mengumpulkan perlengkapan bayi dan menjadi seorang yang cakap dalam melahirkan dan menjadi orang tua.

Menghitung Mundur Kelahiran

Trimester terakhir, yang mulai pada 28 minggu, sistem organ badan bayi sudah hampir lengkap berkembang dan sekarang ini ia akan berkembang terus-menerus dan berubah secara tak kentara untuk persiapan kelahiran.Ini bisa menjadi waktu yang tidak menyenangkan, sebab bayi mungkin bertambah berat dan perubahan fisik dan hormonal dalam tubuh wanita bisa menyebabkan nyeri punggung, mudah lelah, napas pendek dan sukar tidur.Sekarang ini merupakan waktu untuk melengkapi persiapan kedatangan bayi-melakukan tugas ini dalam waktu pendek bisa menguras energi.

Calon orang tua mungkin perlu membuat rencana cuti dengan atasannya dan mengatur waktu luang untuk fokus pada bayi yang baru lahir.Selama minggu ini, rencana kelahiran bagi ibu yang bekerja harus ada kesepakatan dengan bidan atau dokter.Penting untuk diwaspadai bahwa tahap akhir ini seringkali tidak sesuai rencana.Misalnya, hanya lima persen wanita bisa mempunyai bayi sesuai waktu yang seharusnya.Bagi yang telah melampaui batas waktu bisa menimbulkan frustasi, sebab orangtuanya ingin sekali kelahiran terjadi secepatnya.Namun, satu segi positif adalah bahwa selama kehamilan yang terlambat, kepala bayi biasanya masuk lebih dalam pada pelvis, sehingga waktu bernapas dan tidur mungkin menjadi lebih mudah bagi seorang Ibu.

Pemeriksaan Antenatal

Pemeriksaan Antenatal dilakukan oleh bidan, dokter di rumah sakit atau oleh dokter umum.Tingkat pemeriksaan tergantung pada apakah kehamilan terjadi pertama kali dan apakah pada kehamilan sebelumnya ada komplikasi.Lalu, dilanjutkan janji temu pertama, biasanya dilakukan pada tiga bulan pertama kehamilan.Monitoring secara rutin dan tes khusus setelah akhir trimester pertama dan pada tahap akhir kehamilan.

Selama waktu ini, banyak kelainan kehamilan yang biasa dan minor bisa dengan mudah terdeteksi dan diobati, seperti anemia.Takut adanya keadaan tidak normal pada bayi sepertinya bisa diketahui dengan scan ultrasound dan tes lain bila perlu, seperti amniocentesis.

Pada kejadian yang jarang dimana persoalan serius dengan bayi terdeteksi, calon orang tua bisa menerima konseling dan dukungan untuk membantu mereka mencari jalan keluar.

0 Response to "Seputar Kehamilan Anda"

Post a Comment

Total Pageviews